Badik ini saya peroleh dari salah satu blog sahabat beberapa saat silam, sejak ditawarkan bersam "teman-temannya" yang berjumlah lima buah, badik ini sudah saya niatkan diurutan pertama, bukan saja karena bentuknya yang gagagh tapi juga karena terlebih dahulu saya memiliki sebuah wilah badik Dwi warna, yang berukuran "jumbo"..
Sejak Awal memang saya berniat untuk "menjodohkan" wesi badik ini, dengan Warangka yang sesuai atau mendekati pakemnya yaitu warangka yang utuh , menarik dan tentunya yang utama adalah buatan lama.
Wesi Asli badik ini sebenarnya juga cukup baik, tapi ya.. itulah, sudah lama ingin melihat si Dwi Warna ini utuh, sampai akhirnya saya dapatkan warangkanya.
Terbuat dari Kombinasi Tanduk dan Kayu ditambah lilitan kulit rotan, membuatnya agak berbeda dengan kebanyakan tampilan Badik lain, lekukan pada gagangnya "pas' untuk meletakkan jari dalam menggenggamnya. Pada pinggir Hulu gagang terdapat bintik lubang berjumlah 5 buah di-tiap sisinya. Sekarang saya coba untuk menawarkannya kepada pemilik baru yang tertarik untuk mengkoleksinya.
Nama : Badik
Pamor : Dwi Warna
Warangka : Kayu kombinasi Tanduk kerbau dililit kulit rotan
Hulu : Tanduk Kerbau
Estimasi Tahun : ?
Panjang Bilah : 27,5 cm
Panjang keseluruhan : 39-cm
- SOLD -