Powered By Blogger

Sabtu, 05 Februari 2011

Rencong Sepuh

Rencong - Senjata Tradisional Rakyat Aceh banyak saya jumpai selama ini. Berbagai macam bentuk dan bahan yang digunakan yang pernah saya lihat. Tapi Rasa penasaran masih Ingin rasanya melihat bagaimana bilah Sepuh sebuah Rencong.

Rencong Sudah digunakan sejak abad 17-18 an, senjata yang konon didisain dari kalimat "Basmallah" ini, dipercayai oleh Rakyat Aceh memiliki " kekuatan" yang dapat menyatu dengan pemiliknya pada saat bertempur melawan penjajahan Hindia Belanda pada waktu itu.

Ini Rencong Sepuh pertama yang saya miliki, Walau pasti bukan yang terbaik ataupun berumur tua sekali tapi paling tidak Rencong ini, adalah Rencong Lama yang menyimpan ceritanya sendiri sejalan waktu yang dilaluinya. Bilahnya terbuat dari Wesi "Klengan" padat tanpa Pamor, di balut gagang dan warangka yang terbuat dari tanduk rusa dipadukan dengan tulang sapi. Lekukan bentuk dan kembang ukirnya yang tidak umum, serta ukurannya yang mungil , membuatnya menarik.

Cincin pengikatnya baru, terbuat dari temabaga atau kuningan, serta terdapat beberapa bekas tambal pada tungkai gagangnya. Rencong ini saya peroleh beserta satu buah warangka dan gagang tanduk rusa juga berukuran lebih kecil tapi sayang tanpa bilahnya, masih saya simpan dengan baik.

Nama : Rencong
Pamor : Klengan
Tangguh : ?? ( menghitung ceritera pemilik lamanya paling tidak 2 mungkin 3 keturanan )
Panjang Keseluruhan : 24 cm
Panjang Bilah : 13,5 cm
Warangka : Tanduk Rusa dengan tulang sapi pada pangkal dan ujungnya.
Gagang : Tanduk Rusa

2 komentar:

  1. barapa harga rencong sepuh dan badik luwunya bos Rencong kuningan masih bisa nego yah...

    BalasHapus
  2. Pak Sultan, monggo .. bisa hubungi saya di no HP ya...

    BalasHapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Lukito Artifact

Assalamuallaikum Wr.Wb..Ini Blog saya khususkan dengan beberapa Harapan, terutama untuk ajang bertukar cerita dan informasi benda-benda Traditional Collectable, seperti senjata senjata traditional serta barang lainnya dan juga agar tidak terlalu memberatkan Blog saya terdahulu Lukito Gallery.
Pengetahuan dan Jumlah Koleksi saya tidaklah seberapa, karena itu yang saya harapkan adalah dapat saling mempertemukan sesama penghobby senjata trdional dan dapat saling membagi Ilmu dan Informasi . Apabila terdapat cerita berbeda ,koreksi serta sara-saran dapat dikirimkan melalui email ahlukito@yahoo.com, atau melalui 0813 2020 0110. Terimkasih.

Popular Posts

Pengikut